Bahaya Jingling Untuk Website Bisnis Anda
Buat kamu para blogger mungkin sudah sangat familiar dengan yang namanya Jingling. Iya betul, Jingling adalah sebuah software untuk menaikkan traffic website secara instan atau biasa dikenal dengan software auto visitor.
Dengan software ini, website kamu akan bisa kebanjiran banyak pengunjung dalam hitungan beberapa hari saja. Kamu tidak perlu bersusah payah menulis konten, meningkatkan performa website serta melakukan beberapa hal agar pengunjung mampir ke website/ blog yang kamu punya.
Software auto visitor ini akan berjalan pada sistem secara otomatis agar trafic website naik secara sangat signifikan. Lalu, Apakah jingling ini menguntungkan jika dipakai untuk website kamu? Apakah Google akan memberikan peringatan jika kamu menggunakan software tersebut?
Menggunakan software jingling baik disengaja maupun tidak sengaja akan berpotensi dihapusnya website oleh mesin pencari Google. Dengan begitu, Google akan menggolongkan situs yang menggunakan jingling sebagai salah satu situs berperingkat rendah yang tidak dikelola dengan baik.
Oleh sebab itu pihak Google akan menilai website tidak memberikan mereka keuntungan. Sebelum dihapus, Google biasanya melepas status indeks situs tersebut terlebih dahulu, sehingga konten apapun yang dipublish dari situs tersebut tidak dapat terlihat pada mesin pencari khususnya google. Yang artinya situs anda tidak bisa lagi ditemukan.
Oleh sebab itu, ada baiknya bermain aman seperti tidak menggunakan teknik curang akan dapat dilihat oleh mesin pencari lebih baik. Selalu tingkatkan performa website dengan menulis konten berkualitas dan mengoptimalkan SEO on-page dan SEO off-page pada website Anda. Dan dengan memaksimalkan backlink merupakan beberapa cara untuk mendapatkan banyak pengunjung pada website Anda. Website yang dikelola dengan baik, maka cepat atau lambat website Anda akan mendapatkan trafik yang besar.
Selamat mencoba…